4500 Personil Gabungan Amankan Kunker Presiden Joko Widodo di Sultra

  • Whatsapp
4500 Personil Gabungan Amankan Kunker Presiden Joko Widodo di Sultra
Pangdam XIV/Hasnuddin Mayjen TNI Mayjen Mochamad Syafei bersama Kapolda Sultra, Irjen Pol Yan Sultra saat mengecek kesiapan pasukan pengamanan Kunker Presiden Joko Widodo di Sultra. Selasa, 29 Juni 2021. Presiden Joko Widodo dijadwalkan kunker ke Sultra pada Rabu 30 Juni 2021. Foto; Korem 143 Ho

ANOATIMES.COM, KONSEL – Rabu 30 Juni 2021 besok, Presiden RI Ir Joko Widodo dijadwalkan akan melakukan kunjungan kerja (kunker) ke Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra).

Memastikan keamanan dan kelancaran kunker RI 1 di Bumi Anoa, Panglima Kodam (Pangdam) XIV/Hasanuddin, Mayjen Mochamad Syafei memimpin apel pasukan pengamanan di Lapangan Dirgantara Lanud Haluoelo Kendari, Ranomeeto, Kabupatan Konawe Selatan (Konsel), Sultra. Setidaknya ada 4500 personil gabungan yang dikerahkan untuk mengamankan kunker RI 1.

Bacaan Lainnya

Plh Kapenrem 143/HO Letda Inf Rusmin Ismail dalam rilisnya mengatakan jumlah personil gabungan yang dikerahkan berjumlah 4500 personil yang terdiri dari TNI-POLRI dan Unsur Pemda.

“Lanud Haluoleo 1 SST, Kodim 1417 Kendari 1 SST, Yonif 725/Wrg 1 SST, Lanal Kendari 1 SST, Dit Reskrimum 1 SST, Dit Reskrimsus 1 SST, Dit Resnarkoba 1 SST, Dokkes Polda 1 SST, Dit Lantas 1 SST, Sat Brimob 1 SST, Polisi Air 1 SST, Paskhas TNI AU 1 SST, Pom TNI AD 1 SST, Pom TNI AL 1 SST, Korem 143/ HO 1 SST, SAR 1 SST, Dishub 1 SST dan Satpol PP 1 SST,” ujarnya.

Lanjut, Rusmin menjelaskan apel gelar pasukan ini bertujuan untuk memastikan kesiapaan personel dan juga sarana prasarana yang akan digunakan dalam rangka pengamanan kunjungan kerja Presiden Joko Widodo selama di Sultra.

“Amanatnya Bapak Pangdam XIV/Hsn menekankan keamanan dan kelancaran kegiatan Kunjungan Kerja Presiden RI menjadi yang utama,” katanya.

Untuk, kata Rusmin setiap personil pengamanan harus selalu waspada dan apa yang dilakukan secara jeli dan teliti supaya dalam menjalankan tugas ini bisa berjalan dan terselenggara dengan baik, melaksanakan fungsi dan tugas masing-masing.

“Koordinasi secara erat tidak ada yang apatis satu sama lainnya, semuanya harus dikoordinasikan dan harus jelas siapa dan berbuat apa dilapangan nantinya,” tegas Pangdam dalam rilis Kapenre 143 HO.

“Keamanan dan kelancaran kegiatan ini menjadi tugas dan tanggung jawab kita, laksanakan sebaik mungkin,” tandasnya.

Ditempat yang sama, Kapolda Sultra menambahkan bahwa koordinasi dan komunikasi di lapangan menjadi hal penting dalam tugas pengamanan ini.

“Aplikasikan semua dilapangan dan semoga semua bisa berjalan dengan. Aman dan lancar, ” kata Irjen Pol Yan Sultra.

Laporan : Awi

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *