ANOATIMES. COM, KENDARI – Bakal Calon Gubernur Sultra, Ir Hugua terus melakukan komunikasi-komunikasi dan langkah politik dalam memuluskan niatannya untuk maju dalam Pemilihan Gubernur Sultra pada November 2024 mendatang.
Salah satunya ialah melirik Partai Demokrat untuk dijadikan salah satu kendaraan politiknya. Terbukti, Hugua mengutus LO nya, Rudi Supriono untuk mengambil berkas formulir pendaftaran di DPD Partai Demokrat Sultra.
Dikonfirmasi usai mengambil formulir pendaftaran, Rudi Supriono mengatakan dirinya diperintahkan Ir Hugua untuk mengambil formulir pendaftaran.
“Beliau memerintahkan untuk mengambil formulir pendaftaran,” Katanya, Rabu, 3 April 2024 di Kantor DPD Partai Demokrat.
Lanjut, Rudi Supriono mengatakan selain Demokrat, Ir Hugua juga melirik beberapa partai lainnya dalam Pilgub 2024 mendatang.
“Sejauh inikan yang buka baru Demokrat. Pasti akan mendaftar apabila ada (partai politik) yang buka lagilagi, ” Tuturnya.
Laporan : Awi