ANOATIMES.COM, KENDARI– Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Sulawesi Tenggara (Sultra) terus berupaya memperjuangkan hak para atlet yang telah mengharumkan nama daerah di ajang Pekan Olahraga Nasional (PON) Aceh-Sumut 2024.
Senin, 6 Januari 2025, rombongan pengurus KONI Sultra mengunjungi Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Sultra untuk menggelar audiensi.
Dipimpin langsung oleh Ketua KONI Sultra, Alvian Taufan Putra, rombongan yang terdiri dari pengurus, cabor dan beberapa atlet diterima oleh Kepala Bappeda Sultra, J. Robert, di aula kantor Bappeda.
Dalam pertemuan tersebut, KONI Sultra menyampaikan beberapa usulan penting, termasuk pencairan bonus atlet, rehabilitasi asrama dayung, dan pembangunan GOR Bela Diri.
Bonus Atlet Jadi Prioritas
Ketua KONI Sultra, Alvian Taufan Putra, mengungkapkan bahwa pihaknya telah mengajukan permohonan pencairan bonus atlet kepada Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Sultra sejak November 2024.
“Sejak awal November 2024, kami sudah mengajukan permohonan pencairan bonus melalui Dispora Sultra. Mekanisme ini dilakukan agar bonus dapat segera diakomodir. Hari ini kami ke Bappeda untuk memastikan percepatan proses tersebut,” jelas Alvian.
Janji Pemerintah untuk Segera Mencairkan Bonus
Menanggapi hal tersebut, Kepala Bappeda Sultra, J. Robert, menegaskan bahwa pemerintah berkomitmen memenuhi hak para atlet.
Ia menyebutkan bahwa bonus merupakan bentuk apresiasi pemerintah dan masyarakat Sultra kepada atlet yang telah membawa nama baik daerah di tingkat nasional.
“Bonus ini adalah bentuk penghargaan kepada atlet yang telah mengharumkan nama Sultra. Kami akan berupaya mencairkannya secepat mungkin, paling cepat akhir Januari,” jelas J. Robert.
“Namun, jika ada kendala administrasi, kemungkinan realisasi dilakukan pada Februari,” pungkasnya.