Pastikan Zero Narkoba, Rutan Kelas IIA Kendari Sidak Blok Narkoba

  • Whatsapp
Pastikan Zero Narkoba, Rutan Kelas IIA Kendari Sidak Blok Narkoba
Sidak di Rutan Kelas II A Kendari. 

ANOATIMES. COM, KENDARI – Rumah Tahanan (Rutan) Kelas IIA Kendari terus memperketat pengawasan terhadap peredaran narkoba dan barang terlarang di dalam rutan.

Kamis (30/1), pihak Rutan Kendari menggelar inspeksi mendadak (sidak) di blok khusus narkoba dengan melibatkan 40 personel gabungan, termasuk 3 anggota Badan Narkotika Nasional (BNN) dan 3 personel TNI.

Satu per satu warga binaan khusus narkoba di keluarkan dari selnya, tim gabungan lalu memeriksa setiap sudut dan barang yang dimiliki warga binaan.

Kepala Rutan Kendari, Herianto, mengungkapkan bahwa dalam sidak kali ini tidak ditemukan narkoba maupun handphone.

Namun, petugas berhasil menyita beberapa barang yang dilarang, seperti korek api, kawat, kipas angin, dan kabel.

“Sidak ini merupakan kegiatan rutin yang kami lakukan minimal sekali dalam sebulan. Kami ingin memastikan Rutan Kendari menjadi salah satu rutan yang bebas dari narkoba dan handphone,” kata Herianto.

Pastikan Zero Narkoba, Rutan Kelas IIA Kendari Sidak Blok NarkobaRutan Kelas IIA Kendari saat ini menampung 698 warga binaan, meskipun kapasitas idealnya jauh di bawah angka tersebut.

Dari jumlah tersebut, sekitar 260 orang merupakan warga binaan kasus narkoba. Dengan kondisi yang sudah overkapasitas, pengamanan terus diperketat.

“Kami memiliki sistem pengamanan yang terbagi dalam empat regu, di mana setiap regu terdiri dari 10 anggota jaga. Langkah ini dilakukan untuk memastikan keamanan dan ketertiban tetap terjaga,” tambah Herianto.

Sidak ini menjadi salah satu upaya Rutan Kendari dalam mendukung program bebas narkoba serta mencegah masuknya barang-barang terlarang yang dapat mengganggu ketertiban di dalam rutan.

Pos terkait