ANOATIMES.COM, KOLUT – Antusias warga Kelurahan Ranteangin, Kecamatan Ranteangin, Kolaka Utara, berkumpul untuk menghadiri kampanye calon gubernur Sulawesi Tenggara, Andi Sumangerukka (ASR). Kehadiran ASR didukung penuh oleh Komunitas Pemerhati Masyarakat Sultra (KOMPAS) yang diketuai oleh Ir. H. Supratman, ketua panitia kampanye sekaligus tokoh masyarakat Kolaka Utara. Selasa (5/11/2024).
Dalam sambutan pembuka, Ir. H. Supratman menyampaikan apresiasi tinggi atas keberanian dan tekad ASR dalam mencalonkan diri untuk membangun Sulawesi Tenggara yang lebih sejahtera.
“Kehadiran ASR sebagai calon pemimpin adalah sesuatu yang kami banggakan. Beliau memiliki misi yang jelas untuk Sultra dan siap mendengar aspirasi dari berbagai lapisan masyarakat,” kata Supratman, seraya menjelaskan bahwa KOMPAS akan terus berperan aktif menyuarakan aspirasi rakyat hingga tingkat provinsi.
ASR, yang hadir dengan penuh kehangatan, menyampaikan terima kasih atas dukungan antusias dari masyarakat Ranteangin. Ia juga mengungkapkan bahwa kedatangannya bukan hanya untuk berkampanye, tetapi juga untuk meminta doa dan restu masyarakat.
“Saya di sini untuk meminta doa dari seluruh masyarakat. Jika kita bersatu dalam doa, maka insya Allah kita akan berhasil,” ungkapnya.
Dalam pesannya kepada masyarakat, ASR mengingatkan pentingnya memilih pemimpin yang bijaksana dan amanah pada Pilkada Sultra mendatang. Ia juga menekankan bahwa KOMPAS memiliki peran strategis dalam menyatukan masyarakat untuk mendukung visi besar Sultra yang lebih sejahtera dan berkeadilan.
“Jangan sampai salah pilih. Pemilihan 27 November nanti adalah kesempatan kita untuk menentukan arah Sulawesi Tenggara selama lima tahun ke depan,” jelasnya.
ASR kemudian menyoroti peran besar masyarakat Ranteangin yang mayoritas petani dan nelayan dalam mendukung ketahanan pangan dan ekonomi lokal. Ia berjanji akan memberi perhatian khusus kepada sektor ini agar kesejahteraan petani dan nelayan dapat meningkat.
Pada akhir acara, ASR menyerukan seluruh warga untuk bersama-sama mendukungnya, dengan harapan Sulawesi Tenggara dapat berkembang lebih baik di bawah kepemimpinan yang amanah.