ANOATIMES.ID, KENDARI – PT. Jasa Raharja (Persero) Cabang Sulawesi Tenggara (Sultra) bekerja sama Polres Muna dan Samsat Muna, melaksanakan kegiatan edukasi keselamatan berlalulintas pada siswa Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) 1 Raha, Jumat (13/12/2019).
Kepala Cabang Jasa Raharja Sultra Abubakar Aljufri melalui Kepala Unit Operasional dan Humas Iyan Supiandi menjelaskan, kegiatan ini bertujuan agar siswa SMK 1 Raha bisa memahami tentang pentingnya keselamatan lalulintas dan mengerti tentang tata tertib lalulintas di jalan raya.
“Diharapkan dengan adanya kegiatan semacam ini, nantinya semakin menekan angka kecelakaan di titik terendah terutama dari kalangan siswa,” ucapnya.
Selain edukasi keselamatan berlalulintas, Iyan Supiandi mengatakan Jasa Raharja Sultra mensosialisasikan peran dan fungsi Jasa Raharja selaku instansi pelaksana Undang-undang Nomor 33 dan 34 Tahun 1964.
“Bagi korban yang mengalami luka, cidera dan meninggal akibat kecelakaan lalu lintas berhak mendapatkan santunan dari Jasa Raharja,” jelasnya.
Laporan : Jayusman