ANOATIMES. COM. WAKATOBI – Komisi Pemilihan Umum Daerah ( KPU) Kabupaten Wakatobi menggelar Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi Hasil Penghitungan Perolehan Suara pada Pemilu 2024 tingkat Kabupaten Wakatobi, di Aula Hotel Wisata Kecamatan Wangi-Wangi Selatan, Rabu (3/3/2024).
Ketua KPU Wakatobi, La Deni dalam sambutannya mengatakan bahwa rapat pleno Rekapitulasi Hasil Penghitungan Perolehan Suara pada Pemilu 2024 tingkat Kabupaten Wakatobi, seharusnya dilaksanakan pada tanggal 2 maret 2024, namun ada satu dan lain hal baru dilakukan pada tanggal 3 maret 2024.
Menurutnya, Rapat pleno kabupaten ini merupakan kegiatan yang sangat penting mengingat rapat pleno rekapitulasi dilaksanakan secara berjenjang mulai dari tingkat PPS yang menghasilkan C Plano, dan di tingkat kecamatan menghasilkan D Hasil.
“Hari ini juga kita melakukan rekapitulasi lanjutan, rekapitulasi, ini sangat penting karena akan menghasilkan jumlah suara dan dari jumlah suara akan melahirkan kursi bagi masing-masing peserta pemilu sehingga harus lebih serius.” Ujarnya.
Lebih lanjut, Deni menjelaskan rapat pleno tingkat Kabupaten Wakatobi akan dilaksanakan pertama dari pulau Binongko kemudian Pulau Tomia dan Kaledupa sementara Pulau Wangi-wangi akan di lakukan terakhir mengingat dua kecamatan yang ada di pulau wangi-wangi masih dalam menyelesaian administrasi.
Laporan : Ema