ANOATIMES.COM, MAKASSAR – Panglima Kodam XIV/ Hasanuddin, Mayjen TNI Bobby Rinal Makmun resmi menutup pelaksanaan program TMMD ke 199 yang dilaksanakan di tiga Provinsi yaitu Provinsi Sulawesi Selatan, Provinsi Sulawesi Tengah dan Provinsi Sulawesi Tenggara. Progam TMMD ke 119 ini sebelumnya dilaksanakan pada tanggal 20 Februari hingga 20 Maret 2024 dengan mengangkat tema Dharma Bakti TMMD Mewujudkan Percepatan Pembangunan di Wilayah.
Berdasarkan rilis resmi dari Peneragan Korem 143 Halu Oleo (HO), Penutupan TMMD ke 119 ditandai dengan upacara penutupan yang dilaksanakan di Kodam XIV Hasanuddin Makassar, Rabu, 20 Maret 2024. Pelaksanaan penutupan ini juga dilaksanakan bersamaan serentak di seluruh Indonesia.
Dalam sambutannya, Pangdam XIV/Hasanuddin Mayjen TNI Bobby Rinal Makmun, yang dibacakan oleh masing-masing Inspektur Upacara (Irup), dirinya mengucapkan terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya atas dedikasi dan kerja keras seluruh prajurit TNI-Polri, aparat Pemda dan komponen masyarakat sehingga dapat berjalan dengan sukses, aman dan lancar.
Jenderal Bintang Dua ini, berharap dengan semangat kebersamaan dan kemanunggalan TNI-Rakyat ini dapat terus dipertahankan. Selanjutnya hasil dari program TMMD Ke-119 yang telah dilaksanakan agar dirawat dengan baik sehingga manfaatnya dapat dinikmati oleh masyarakat dalam kurun waktu yang lama.
Untuk diketahui berikut wilayah Teritorial Kodam XIV/Hasanuddin yang menjadi sasaran TMMD Ke-119 yakni wilayah Korem 141/Tp yaitu Kodim 1409/Gowa ditutup oleh Irdam XIV/Hasanuddin Brigjen TNI Dwi Endrosasongko, S.Sos., M.I.P., Kodim 1404/Pinrang ditutup oleh Kasdivif 3/Kostrad Brigjen TNI Wulang Nur Yudhanto, S.E., M.M., selanjutnya wilayah Korem 142/Tatag yaitu Kodim 1418/Mamuju ditutup oleh Danrem 142/Tatag Brigjen TNI Deni Rejeki, S.E., M.Si., serta wilayah Korem 143/HO yaitu Kodim 1413/Buton ditutup oleh Kasdam XIV/Hsn Brigjen TNI M. Syech Ismed, S.E., M.Han.